Senin, 12 Januari 2015

Nih Teman-teman ada Keluaran Synthesizer yang baru!!!





JUNO-GI: Mobile Synthesizer with Digital Recorder

Soundbank Besar + Digital Recording Multitrack + Terintegrasi Dengan Komputer
Produk keluaran JUNO dikenal dengan tradisi sound yang menakjubkan, desain yang ringkas, pengoperasian yang mudah, dan harga yang terjangkau. Demikian  pula halnya dengan produk baru bernama JUNO-Gi yang pastinya akan memberikan sesuatu yang lebih yang dapat membawa Anda ke dunia yang berbeda. Fitur sangat lengkap berisi lebih dari 1.300 sound baru, perekam digital 8-track, dan efek profesional buatan BOSS. And dapat melakukan write, record, mix, mastering dan tampil dimana saja dengan JUNO-Gi keluaran baru ini.
  • Lebih dari 1.300 sound berkualitas tinggi yang dioptimalkan untuk tampil live.
  • User interface intuitif, tombol khusus Tone Category dan layar besar.
  • Polifonik 128 suara.
  • Fitur lengkap perekam digital 8-track bawaan dengan Gitar, Mic, dan Line input.
  • Memainkan/merekam gitar dengan menggunakan built-in efek gitar pro yang berasal dari BOSS seri GT.
  • Slot kartu SDHC berkapasitas besar untuk menyimpan data dan direct play.
  • Komputer yang terintegrasi penuh melalui MIDI Controller mode dan built-in audio/MIDI interface.
  • Ringan, ringkas dan dapat menggunakan baterai.
  • Mobilitas penuh bila menggunakan baterai PA atau amp seperti Roland BA-330 atau KC–110.
  • Ditambah Cakewalk Production Plus Pack menjadikan JUNO-Gi sebagai paket DAW lengkap untuk PC Anda.
Sound Bank Terbaru
Untuk JUNO-Gi dibuat sebuah sound library terbaru yang memuat lebih dari 1.300 pilihan yang mencakup berbagai jenis instrumen dan gaya bermusik. Dimana tombol Tone Category mempermudah Anda untuk memindai isi library untuk menemukan sound yang tepat dengan mudah dan cepat. Yang baru di JUNO-Gi adalah Live Sets, yang masing-masing dapat terdiri sampai empat layer nada. Menciptakan suara unik Anda sendiri dengan melapis atau memisahkan nada dan menyimpannya bersama sebagai Set Live. Lebih jauh lagi Special Live Set mendapatkan keuntungan maksimal dari mesin suara JUNO-Gi untuk menghasilkan suara synthesizer yang paling canggih.
Kinerja dan Portabilitas
JUNO -Gi dirancang bagi mereka yang mobilitasnya tinggi. Selain bobotnya yang ringan, daya tahan baterai-nya (dapat beroperasi lebih dari 3 jam secara terus-menerus dengan menggunakan 8 NiMH baterai AA). Memanjakan Anda agar dapat bereksperimen dengan bebas dalam kondisi apapun. Baterai amps Roland seperti BA - 330 dan KC - 110 juga dapat menjadi pasangan yang sempurna bagi JUNO -Gi. Penggunanya juga akan merasakan manfaat panel depan JUNO-Gi yang mudah dioperasikan dengan kontrol hands-on yang terlihat jelas dan mudah dijangkau. LCD ukuran 240x64 memberikan pandangan yang jernih dan navigasi cepat, bahkan pada pertunjukan outdoor dengan sinar matahari yang menyilaukan.
Perekam Digital & FX
JUNO-Gi dipersenjatai dengan Alat perekam digital built-in 8 track dengan 64 track virtual yang memberikan Anda fitur multitrack layaknya sebuah studio, ditambah dengan controls transport dan mix faders. Media perekamnya sendiri menggunakan SD atau kartu SDHC dengan waktu merekam sampai 192 jam jika menggunakan satu kartu SDHC 32GB. Anda juga dapat mengekspor atau mengimpor track data dengan menggunakan komputer. Efek profesional seperti yang terdapat dalam BOSS seri GT juga ditanamkan ke JUNO-Gi, demikian juga untuk efek vokal. Menghubungkan gitar atau mikrofon secara langsung ke efek berkualitas tinggi ini akan menghasilkan kualitas sound yang sesuai dengan keinginan.
USB MIDI & AUDIO
Port USB multifungsi yang terdapat pada JUNO-Gi membuat baik audio maupun MIDI berfungsi sama baiknya. Yang anda butuhkan hanyalah sebuah koneksi kabel ke komputer untuk melakukan streaming audio dan MIDI, juga untuk meng-interface-nya dengan software musik favorit Anda. Ketika Anda menggabungkan JUNO-Gi dengan software Cakewalk Sonar LE 8.5 maka Anda akan mendapatkan digital audio workstation paket lengkap untuk PC Anda. Dan sebagai tambahan, MIDI Controller Mode memungkinkan Anda mengoperasikan JUNO -Gi sebagai keyboard MIDI utama untuk mengontrol DAW atau perangkat MIDI eksternal Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar